Waspada Bahaya Situs Phishing
Phishing adalah salah satu bentuk penipuan atau kegiatan hacking yang dicirikan dengan percobaan untuk mendapatkan informasi yang sensitif, seperti kata sandi dan kartu kredit, dengan menyamar sebagai orang atau bisnis yang tepercaya dalam sebuah komunikasi elektronik resmi, seperti surat elektronik atau pesan instan. Istilah phishing dalam bahasa Inggris berasal dari kata fishing (‘memancing’), dalam hal ini berarti memancing informasi keuangan dan kata sandi pengguna.
Kasus Phishing sendiri banyak saya jumpai, seperti di beberapa situs web palsu, saya sering mendapati suatu halaman web yang berisikan spoiler yang jika kita click maka otomatis akan membuka tab baru dan mengharuskan kita login kedalam akun Facebook. setelah saya lihat alamat/ web addressnya ternyata bukan http://facebook.com melainkan plesetan dari facebook.com atau sebagainya.
Lihat alamat websitenya, beda bukan? itu salah satu contoh situs phishing
Kasus phishing yang lain adalah Klikbca.com tetapi situs ini sekarang sudah tidak aktif, pada saat ramai terjadinya phising klikbca ini, Jika anda masuk ke lima situs ( wwwklikbca.com, kilkbca.com, clikbca.com, klickbca.com dan klikbac.com.), anda akan mendapatkan situs internet yang sama persis dengan situs klikbca.com. Hanya saja saat melakukan login, anda tidak akan masuk ke fasilitas internet banking BCA, namun akan tertera pesan "The page cannot be displayed". Fatalnya, dengan melakukan login di situs - situs itu, username dan PIN internet anda akan terkirim pada sang pemilik situs. Bahaya sekali bukan?
Phishing bukan hanya pada situs website, tetapi ada juga yang terdapat pada email yang biasa disebut kalau tidak salah Scam.
Scam adalah berita elektronik dalam Internet yang membohongi dan bersifat menipu, sehingga pengirimnya akan mendapat manfaat dan keuntungan tertentu. Contoh scam yang sering kita jumpai adalah surat berantai dan pengumuman lotre. Dalam hal ini akibat dari berita scam ini bagi penerimanya akan lebih serius, jika dibandingkan dengan spam.
Dalam bahasa Inggris, scam diartikan juga sebagai confidence trick or confidence game, sehingga pada awalnya penerima berita merasa yakin dan tidak mencurigai bahwa hal ini merupakan bentuk penipuan.
Trus bagai mana biar tidak terkena jebakan phishing? berikut ini saya kasih tips dan pengenalan ciri dari website jebakan/phishing.
Oke, sebenernya cara mengidentifikasi Phishing atau ngganya itu gampang banget, bisa diliat dari:
Nama Website
Jadi nama websitenya itu beda sama yang asli, biasanya sih pake domain .co.tk, .blogspot.com, dan subdomain fordeon.com (ex: Gemscool.fordeon.com) dan biasanya, tampilan website itu dibuat sama persis, sehingga kita dibuat terkecoh tentang hal ini.
berikut ini sebuah contoh dari Phishing.
erhatikan alamat website tersebut. Disitu sang hacker menggunakan subdomain .blogspot.com jelas-jelas 100% itu bukan website Gemscool.com
lalu inilah website yang sebenarnya
Seperti biasa, ini bedanya di domain, dan tampilannya juga beda, yap tapi ini walaupun terdapat perbedaan kasat mata tapi bisa saja menipu adik-adik kita yang belum mengerti dan dia login disitu , tapi kasian juga kalo dia ngga ngerti apa-apa tiba-tiba charnya di hack,
Dan berikut ini adalah cara mencegah terkenanya jebakan situs Phishing
1. Periksalah alamat website tersebut dan pastikan benar bahwa alamat tersebut benar.
2. Biasakan mengetik URL atau alamat situs yang Anda tuju, hindari link dari Web yang Anda rasa mencurigakan.
3. Jangan pernah membalas email yang mencurigakan apalagi memasukkan sandi pada situs yang mencurigakan atau tidak anda percayai serta mengirimkan password dan data pribadi penting anda melalui email.
4. Berhati-hati terhadap tawaran yang fantastis.
5. Pastikan website tersebut menggukan HTTPS (walaupun tidak semua website)
6. Bila menerima email yang mencurigakan abaikan saja, dan janganlah langsung percaya dan mengklik link yang diberikan.
Baik gan sekian yang bisa ane sampaikan lewat thread ini semoga bermanfaat dan bisa menyadarkan para pengguna internet baik yang anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.
Sumber:
0 komentar:
Post a Comment